Gim “Valorant Mobile” Segera Rilis di China

Gim "Valorant Mobile" Segera Rilis di China

Setelah hampir empat tahun sejak pengumuman pertamanya, Riot Games akhirnya mengungkap tampilan awal Valorant Mobile dan mengonfirmasi bahwa versi ini akan segera dirilis pertama kali di Tiongkok.

TechnonesiaID - Menurut laporan dari Engadget pada hari Selasa, gim tembak-menembak kompetitif ini dikembangkan oleh LightSpeed Studios, studio yang dikenal sukses mengadaptasi PUBG ke perangkat mobile.

Cuplikan gameplay yang dibagikan menunjukkan bahwa Valorant Mobile memiliki banyak kontrol di layar, namun tetap mempertahankan dinamika dan kecepatan permainan seperti versi PC-nya.

Advertisement

Riot Games memilih untuk mempercayakan pengembangan versi mobile ini kepada LightSpeed Studios karena reputasinya dalam menyulap gim berbasis mouse dan keyboard menjadi ramah untuk perangkat sentuh.

Waktu peluncuran ini dianggap tepat, mengingat popularitas gim FPS mobile seperti Call of Duty: Warzone Mobile dan PUBG Mobile yang sedang tinggi di kalangan pemain global.

Sebelumnya, Valorant juga telah berhasil menyesuaikan gameplay-nya untuk konsol seperti PlayStation 5 dan Xbox Series X/S pada tahun 2024, menandakan pengalaman adaptasi yang cukup matang bagi Riot Games.

Advertisement

Kini, gamer di Tiongkok sudah bisa melakukan pra-registrasi untuk sesi uji coba selanjutnya, sebagai bagian dari proses peluncuran secara bertahap sebelum rilis global.

Meskipun belum ada tanggal pasti untuk perilisan global, kehadiran Valorant Mobile menambah daftar panjang gim populer yang melebarkan sayapnya ke platform mobile demi menjangkau lebih banyak pemain di seluruh dunia.

Advertisement


Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Elektronik, Anime, Game, Tech dan Berita Tekno lainnya setiap hari melalui social media TechnoNesia. Ikuti kami di :