Buat Undangan Kreatif dengan Sketch to Image
Membuat undangan yang menarik perhatian karyawan juga penting untuk meningkatkan partisipasi mereka. Dengan fitur Sketch to Image, kamu bisa membuat desain undangan yang unik dan berbeda dari biasanya.
Cukup ambil referensi dari internet, lalu buat sketsa sesuai dengan konsep yang kamu inginkan. Fitur AI akan membantu mengubah sketsa menjadi undangan yang profesional hanya dalam hitungan detik.
Galaxy Z Fold6 bukan hanya menawarkan kemudahan dalam persiapan acara, tetapi juga menghadirkan perangkat keras yang kuat.
Didukung prosesor Snapdragon® 8 Gen 3 Mobile Platform for Galaxy, perangkat ini siap untuk menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar. Bahkan dengan penggunaan fitur AI yang intensif, Galaxy Z Fold6 tetap bekerja dengan performa optimal berkat teknologi pendingin Vapor Chamber.
Varian dan Harga Galaxy Z Fold6
Samsung Galaxy Z Fold6 hadir dengan beberapa pilihan varian, mulai dari 12GB/256GB yang dibanderol Rp26.499.000, 12GB/512GB seharga Rp28.499.000, hingga varian 12GB/1TB yang tersedia dengan harga Rp31.999.000.
Pilihan warna yang elegan, seperti Crafted Black, White, Silver Shadow, Pink, dan Navy, juga membuatnya menjadi perangkat yang tidak hanya fungsional, tetapi juga stylish.
Lebih menarik lagi, Samsung memberikan penawaran khusus hingga 31 Desember 2024 melalui layanan Z Premier.
Layanan ini mencakup proteksi penggantian layar, layanan antar jemput, hingga hotline service 24 jam yang akan memberikan rasa aman bagi pengguna. Selama proses perbaikan, Samsung juga menyediakan unit pinjaman untuk kenyamanan pengguna.
Tidak ada alasan untuk melewatkan Galaxy Z Fold6 jika kamu ingin acara akhir tahun berjalan lancar dan sukses. Dengan fitur-fitur canggih seperti Sketch to Image, kamu bisa merancang dan mengatur segala detail acara dengan mudah.
Manfaatkan kemudahan teknologi untuk menciptakan momen istimewa bagi seluruh karyawan sebagai apresiasi atas kerja keras mereka sepanjang tahun.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Samsung Indonesia.
Baca Juga Artikel Lainnya :
- S Pen dan Galaxy Z Fold6: Kolaborasi Sempurna untuk Kreativitas Tanpa Batas
- Cara Memaksimalkan Visual Storytelling dengan AI di Galaxy Z Flip6 ala Kreator Ini!
Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Elektronik, Anime, Game, Tech dan Berita Tekno lainnya setiap hari melalui social media TechnoNesia. Ikuti kami di :
- Instagram : @technonesia_id
- Facebook : Technonesia ID
- X (Twitter) : @technonesia_id
- Whatsapp Channel : TechnoNesia.ID
- Google News : TechnoNesia