Xiaomi Redmi Note 13 Series Resmi Rilis: Berikut Spesifikasi dan Harganya

Xiaomi Redmi Note 13 Series

Bangkok, 16 Januari 2024 – Xiaomi memperkenalkan seri terbarunya, Xiaomi Redmi Note 13, dalam sebuah acara peluncuran global yang mengguncang Bangkok, Thailand, pada Senin lalu.

TechnonesiaID - Dalam peluncuran tersebut, Xiaomi menyajikan penyegaran signifikan pada berbagai aspek, termasuk kamera, desain, layar, dan prosesor.

Desain dan Layar: Peningkatan Signifikan

Dengan bangga, Xiaomi mengumumkan bahwa semua model Redmi Note 13 akan menggunakan layar jenis AMOLED. Redmi Note 13 Pro+ 5G dan Redmi Note 13 Pro 5G menonjol dengan resolusi layar 1.5k dan tingkat kecerahan mencapai 1.800 nits.

Advertisement

Layar Xiaomi Redmi Note 13
Layar Xiaomi Redmi Note 13 | Foto : Xiaomi

Sementara itu, Redmi Note 13 5G, Redmi Note 13 Pro, dan Redmi Note 13 menampilkan layar FHD+ dengan refresh rate 120Hz.

Untuk memberikan perlindungan ekstra, Redmi Note 13 Pro+ 5G dan Redmi Note 13 Pro 5G dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass Victus.

Varian premium ini juga mendukung proteksi anti air dan debu dengan sertifikasi IP68.

Advertisement