Laptop HP Victus 15 AI Resmi Rilis! Laptop Gaming Bertenaga Ryzen 9 & RTX 4060

Laptop Gaming HP Victus 15 AI
Laptop Gaming HP Victus 15 AI

Dapur Pacu: Ryzen 9 8945HS & RTX 4060, Siap Libas Game AAA!

Spesifikasi HP Victus 15 AI
Spesifikasi HP Victus 15 AI

Di sektor performa, HP Victus 15 AI diperkuat oleh AMD Ryzen 9 8945HS, prosesor bertenaga yang dilengkapi NPU khusus untuk pemrosesan berbasis kecerdasan buatan. Dengan AI yang semakin berkembang di dunia gaming dan produktivitas, laptop ini siap mendukung berbagai aplikasi modern.

Sementara itu, sektor grafis ditangani oleh NVIDIA GeForce RTX 4060, GPU yang sudah menggunakan VRAM 8GB GDDR6, memberikan performa optimal untuk gaming, rendering, dan editing video.

Agar multitasking lebih lancar, laptop ini dibekali RAM DDR5 16GB, yang bisa diperluas melalui slot SoDIMM. Dengan penyimpanan SSD NVMe yang responsif, kecepatan baca/tulis data menjadi jauh lebih cepat, mengurangi waktu loading game maupun aplikasi berat.

Advertisement

Sistem Pendingin Canggih: Omen Tempest Cooling

Ketika bermain game berat atau menjalankan aplikasi demanding, suhu laptop sering kali menjadi perhatian. Untuk mengatasi hal ini, HP menyematkan teknologi Omen Tempest Cooling, sistem pendinginan yang diklaim mampu menjaga suhu tetap stabil bahkan saat beban kerja tinggi.

Dengan kipas ganda dan sistem pembuangan panas yang lebih efisien, performa laptop bisa tetap optimal tanpa risiko throttling yang mengurangi kecepatan pemrosesan.

Baterai Tahan Lama & Fast Charging

Salah satu keunggulan lain dari HP Victus 15 AI adalah daya tahan baterainya. Laptop ini dibekali baterai 70Wh, yang mampu bertahan hingga 8 jam 30 menit dalam penggunaan normal.

Advertisement

Tak hanya itu, HP juga menghadirkan fitur fast charging, di mana baterai bisa terisi 50% dalam waktu 30 menit saja. Hal ini tentu sangat membantu gamer yang membutuhkan perangkat dengan mobilitas tinggi.

Fitur Tambahan: Langganan Xbox Game Pass Gratis & Microsoft 365

HP tidak hanya menghadirkan spesifikasi gahar, tetapi juga berbagai bonus menarik. Setiap pembelian HP Victus 15 AI akan mendapatkan langganan gratis Xbox Game Pass selama 3 bulan. Dengan akses ke ratusan game premium, gamer bisa langsung menikmati pengalaman bermain yang lebih menyenangkan.

Selain itu, laptop ini juga dilengkapi dengan Microsoft 365 dan layanan CoPilot AI, yang berguna untuk meningkatkan produktivitas sehari-hari.

Advertisement